Gambar merupakan bagian penting dalam sebuah halaman website. Pengalaman pengguna bisa di tingkatkan dengan visual gambar yang relevan dan memberi nilai pada isi konten. Namum seringkali para pembuat website mengabaikan faktor SEO dari image yang ada dalam situs web. Melalui artikel ini kami mencoba menjelaskan lebih lanjut bagaimana cara yang tepat membuat gambar menjadi SEO friendlya sehingga mudah di jangkau oleh mesin pencari.
Menentukan Format Gambar Untuk Halaman Website
Format atau ekstensi gambar tidak semuanya optimal untuk di pakai dalam website secara SEO. Mengetahui format gambar yang paling tepat wajib diketahui untuk mendapatkan hasil maksimal dalam optimisai SEO. Berikut urutan format gambar yang di rekomendasikan untuk SEO.
WebP
WebP adalah format gambar modern yang dikembangkan oleh Google. Berikut adalah beberapa karakteristiknya:
- Kualitas Visual Tinggi: Menawarkan kualitas gambar yang tinggi dengan file yang lebih kecil dibandingkan format tradisional seperti JPEG dan PNG.
- Kompatibilitas: Didukung oleh sebagian besar browser utama, tetapi mendukung paling baik di lingkungan ekosistem Google.
- Compression Superior: Algoritma kompresi superior dapat menghasilkan gambar berkualitas tinggi dengan ukuran file yang lebih kecil, mempercepat waktu loading halaman.
- Transparency Support: Mendukung latar belakang transparan seperti PNG.
- Animasi: Selain gambar statis, WebP juga mendukung animasi.
- Efisiensi: Format WebP cocok untuk mengurangi beban bandwidth di situs web dan meningkatkan kecepatan jaringan.
- SEO: penggunaan WebP dapat berkontribusi pada performa halaman situs web yang lebih, yang merupakan faktor penting dalam SEO.
JPEG
- Mendukung jutaan warna.
- Ideal untuk foto dan gambar dengan gradasi warna yang kompleks.
- Ukuran file relatif kecil dengan kualitas gambar yang tinggi.
- Tidak mendukung latar belakang transparan.
PNG
- Mendukung latar belakang transparan.
- Baik untuk grafik sederhana, logo, dan gambar dengan tekstur jelas.
- Menawarkan kualitas gambar yang tinggi tanpa kehilangan detail.
- Ukuran file cenderung lebih besar dari JPEG.
GIF
- Cocok untuk animasi sederhana.
- Mendukung latar belakang transparan.
- Tidak ideal untuk gambar foto atau gambar dengan gradasi warna yang kompleks.
- Ukuran file kecil tetapi memiliki batasan warna yang lebih rendah.
SVG
- Format vektor yang mempertahankan kualitas gambar tidak peduli berapa besar atau kecil ukurannya.
- Ideal untuk grafik yang perlu diubah ukuran tanpa kehilangan kualitas.
- Terutama digunakan untuk ilustrasi, logo, dan desain grafis dengan elemen-elemen grafis sederhana.
- Meskipun fleksibel, SVG mungkin kurang cocok untuk gambar-foto dengan detail kompleks karena karakteristik vektor grafisnya.
Dari list format di atas tentu saja WebP merupakan pilihan paling tepat untuk digunakan dalam halaman website. Namun selain memilih format gambar yang tepat anda perlu memperhatikan beberapa faktor untuk membuat image lebih SEO friendly.
Faktor-Faktor Yang Membuat Image Lebih SEO Friendly
- Relevansi: Pilih gambar yang relevan dengan konten yang ada di halaman website Anda.
- Kualitas Tinggi: Gunakan gambar berkualitas tinggi untuk tampilan yang jelas dan menarik.
- Optimalkan Ukuran File: Pastikan ukuran file gambar cukup kecil tanpa mengorbankan kualitas untuk mempercepat waktu loading halaman, usahakan di bawah 100Kb tiap gambar.
- Deskripsi dan Alt Text: Sertakan teks alternatif (alt text) yang deskriptif, relevan dan berisi kata kunci untuk membantu mesin pencari memahami gambar.
- Nama File yang Deskriptif: Beri nama file gambar dengan deskriptif dan mengandung kata kunci. Gunakan tanda penghubung “-” untuk filename.
- Resize dan Crop: Sesuaikan ukuran gambar sesuai ukuran tampilan yang diinginkan untuk mengurangi kebutuhan penyimpanan.
- Kompresi: Kompresi gambar untuk mempertahankan kualitas dengan ukuran file yang lebih kecil. Banyak sekali tools yang bisa digunakan untuk melakukan kompres gambar, salah satunya tinypng.com
- Teks di sekitar Gambar: Pendukung kata kunci, pastikan teks di sekitar gambar atau caption relevan dengan konten gambar.
- Struktur URL: Tempatkan gambar di dalam struktur URL situs web yang terorganisir dengan baik agar gambar dapat diindeks secara efektif oleh mesin telusur.
Dengan memperhatikan aturan tersebut, Anda dapat mengoptimalkan gambar secara SEO-friendly sehingga meningkatkan keterlihatan situs web Anda dalam hasil pencarian. Jasa SEO kami siap membantu anda jika masih kesulitan dalam mengotimalkan image untuk SEO.